Probolinggo – Tongkat estafet kepemimpinan di tubuh Kepolisian Resor (Polres) Probolinggo Kota resmi berganti. Dalam prosesi serah terima jabatan (Sertijab) yang berlangsung khidmat pada Sabtu pagi (19/04/2025), AKBP Oki Ahadian menyerahkan jabatan Kapolres Probolinggo Kota kepada AKBP Rico Yumasri.
Bertempat di Mako Polres Probolinggo Kota, kegiatan Sertijab ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda dari wilayah Kabupaten dan Kota Probolinggo, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta seluruh personel Polres Probolinggo Kota.
Rangkaian kegiatan dimulai dari penyambutan Kapolres baru, apel besar, hingga farewell parade sebagai bentuk penghormatan kepada pejabat lama. Acara dilanjutkan dengan kegiatan kenal pamit yang digelar di Gedung Graha Prabu Polres Probolinggo Kota.
PLT Kasi Humas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah menjelaskan bahwa dalam acara kenal pamit tersebut, AKBP Oki Ahadian menyampaikan kesan dan pesan selama menjabat sekitar sembilan bulan.
Dalam sambutannya, AKBP Oki mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan selama masa kepemimpinannya dan memohon maaf apabila terdapat kekurangan selama menjabat.
“Kurang lebih sembilan bulan bapak AKBP Oki bergabung di Polres Probolinggo Kota. Kini beliau mendapat promosi jabatan menjadi Wakil Direktur Resnarkoba Polda Jatim. Beliau mohon pamit dan mengucapkan terima kasih atas kebersamaan yang telah terjalin,” terang Iptu Zainullah.
Sementara itu, Kapolres baru AKBP Rico Yumasri dalam sambutannya menyampaikan kesiapan dan komitmennya untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan dan menjaga kondusivitas wilayah hukum Polres Probolinggo Kota.
“Pak Kapolres yang baru menyatakan kesiapannya untuk memimpin dan bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat. Beliau juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada AKBP Oki Ahadian atas dedikasi dan pengabdian selama ini,” lanjut Iptu Zainullah.
Rangkaian acara diakhiri dengan prosesi pelepasan AKBP Oki Ahadian melalui gerbang pora sebagai bentuk penghormatan terakhir sebelum bertolak menuju tempat tugas barunya di Polda Jawa Timur.