Probolinggo – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Probolinggo resmi dilantik di Pondok Pesantren Roudlatul Muttaqien, Triwung, Sabtu (26/10/2024).
Acara yang dihadiri berbagai tokoh penting ini, mengangkat tema “Tiga Pilar Gerakan PCNU” untuk mendukung penguatan umat selama lima tahun ke depan.
Ketua PCNU Kota Probolinggo dalam sambutannya menyampaikan, bahwa PCNU akan mengedepankan tiga pilar utama sebagai landasan gerakan mereka. Diantaranya Gerakan Ekonomi, Gerakan Pemikiran, dan Gerakan Cinta Tanah Air.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketiga pilar ini mengacu pada sejarah awal berdirinya NU yang berperan penting dalam memperkuat aqidah Islam Ahlussunnah wal Jamaah di masa kini.
Pilar pertama, yakni Gerakan Ekonomi menjadi prioritas untuk memberdayakan ekonomi masyarakat Nahdliyin melalui ekonomi berbasis potensi lokal di setiap Ranting NU. Digitalisasi, jejaring ekonomi, dan akses permodalan dari pemerintah kota akan dimanfaatkan dengan orientasi pada keadilan sosial.
“Sinergi dengan program pemerintah kota akan menjadi langkah awal kami untuk menciptakan sentra ekonomi yang produktif di kalangan Nahdliyin,” ungkap Ketua PCNU Kota Probolinggo.
Pilar kedua, gerakan pemikiran, menekankan pentingnya literasi digital dan diskusi mengenai isu-isu sosial terkini. PCNU Kota Probolinggo juga berkomitmen dalam penyelenggaraan pendidikan, penguatan budaya, dan kesehatan, di samping memperkuat kelembagaan melalui capacity building.
“Kami akan terus melayani umat dengan pendidikan, sosial, dan budaya. Kami sudah memiliki berbagai lembaga seperti Klinik NU dan LKSA untuk anak yatim dan terlantar di bawah LP Ma’arif NU,” tambahnya.
Sedangkan pilar ketiga, gerakan cinta tanah air, berfokus pada cinta tanah air dan internalisasi nilai Pancasila di masyarakat. PCNU Probolinggo siap mendukung kebijakan pemerintah selama sejalan dengan Aqidah Ahlussunnah wal Jamaah, serta memperkuat budaya lokal melalui seni Islamic Shalawat Art (ISHARI), sebuah seni sholawat tradisional yang dianggap sebagai warisan budaya.
Ketiga pilar yang disampaikan oleh PCNU Kota Probolinggo ini diharapkan mampu memperkuat kiprah organisasi untuk terus berkhidmat kepada umat serta menjaga nilai-nilai yang telah diwariskan oleh para pendiri Nahdlatul Ulama di Kota Probolinggo.