Mella’ Visual: NU Krejengan Siapkan Kader Digital untuk Syiar Masa Depan

- Penulis Berita

Minggu, 9 Februari 2025 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Probolinggo – NU Care-Lazisnu MWCNU Krejengan kembali menunjukkan komitmennya dalam dakwah digital dengan menggelar kegiatan inovatif bertajuk Mella’ Visual.

Program ini digelar pada Minggu (9/2/2025) sebagai bagian dari peringatan Harlah Nahdlatul Ulama (NU) ke-102 dan Harlah Lazisnu ke-21.

Namun, Mella’ Visual bukan sekadar perayaan. Program ini merupakan langkah strategis dalam menyiapkan kader-kader muda NU menjadi kreator konten yang mampu menyebarkan nilai-nilai Ahlussunnah wal Jamaah dengan pendekatan yang lebih modern dan efektif.

Baca Juga :  Pelantikan PCNU Kota Probolinggo, Tekankan Tiga Pilar Penguatan Umat

Sebanyak 36 peserta dari 21 pengurus ranting NU di Kecamatan Krejengan mengikuti pelatihan desain grafis dan editing video dalam program ini.

Ketua NU Care-Lazisnu MWCNU Krejengan, Moh. Zainul Hovi, menegaskan bahwa Mella’ Visual hadir sebagai jawaban atas tantangan dakwah di era digital.

“Kami ingin memastikan bahwa syiar ke-NU-an semakin masif dan efektif dengan memanfaatkan kreativitas media sosial,” ujar Hovi.

Seiring perkembangan teknologi, NU Krejengan tidak ingin tertinggal. Dakwah kini tidak cukup hanya melalui pengajian dan mimbar, tetapi juga harus merambah dunia digital.

Baca Juga :  Pelita yang Tak Pernah Padam: Menapak Jejak Cinta KH. Hasan Genggong

Program ini menjadi titik awal lahirnya kreator-kreator konten santri dan kader muda NU yang siap bersaing di jagat maya.

Ketua Tanfidziyah MWCNU Krejengan, KH. Moh. Basith Badzali, atau yang akrab disapa Gus Bebe, mengapresiasi inisiatif ini. “Ini langkah inovatif dari Lazisnu MWCNU Krejengan. Ke depan, syiar ke-NU-an harus masuk dalam dunia digital secara masif,” ungkapnya.

Baca Juga :  Apel Akbar Ansor Jatim: Jaga Pancasila, Lawan Kampanye Hitam

Sebagai informasi, kegiatan Mella’ Visual menghadirkan pemateri dari Badan Siber Ansor Kota Kraksaan. Materi desain grafis dibawakan oleh Khairul Umam, sementara editing video disampaikan oleh Ainun Najib. Adapun materi jurnalistik disampaikan oleh Sundari Adi Wardhana.

Dengan adanya program ini, NU Krejengan berharap dapat mencetak kader digital yang siap berdakwah di era modern, menguatkan syiar ke-NU-an di media sosial, serta membawa dakwah Islam rahmatan lil ‘alamin ke lebih banyak kalangan.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Begal Kembali Beraksi di Probolinggo, Honda Vario Milik Karyawati Dirampas
Video Sekelompok Orang Pesta Miras di Gelora Merdeka Kraksaan, Publik Resah
Masih Sempat Gauli Istri di Hotel, Didik Kemudian Habisi Nyawanya di Jalan Sepi
Persiapan Haji Probolinggo: Dari Remaja hingga Centenarian, 821 Jemaah Mulai Ikuti Manasik
Baru Dilantik, PRNU Besuk Langsung Tancap Gas Garap Sertifikasi Tanah Wakaf
Menkop RI Ajak BPD Probolinggo Dukung Koperasi Desa Merah Putih
Lansia Nekat Terobos Rel di Probolinggo, Tertemper KA Logawa, Begini Kondisinya
AKBP Oki Ahadian Serahkan Jabatan Kapolres Probolinggo Kota kepada AKBP Rico Yumasri

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 22:16 WIB

Begal Kembali Beraksi di Probolinggo, Honda Vario Milik Karyawati Dirampas

Senin, 21 April 2025 - 18:19 WIB

Video Sekelompok Orang Pesta Miras di Gelora Merdeka Kraksaan, Publik Resah

Senin, 21 April 2025 - 17:12 WIB

Masih Sempat Gauli Istri di Hotel, Didik Kemudian Habisi Nyawanya di Jalan Sepi

Senin, 21 April 2025 - 16:15 WIB

Persiapan Haji Probolinggo: Dari Remaja hingga Centenarian, 821 Jemaah Mulai Ikuti Manasik

Senin, 21 April 2025 - 13:32 WIB

Baru Dilantik, PRNU Besuk Langsung Tancap Gas Garap Sertifikasi Tanah Wakaf

Berita Terbaru