Salurkan Bantuan, BAZNAS Bersama Sekretaris Fraksi PPP Temui Korban Longsor di Patemon Situbondo

- Penulis Berita

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Situbondo – Bencana longsor yang melanda Dusun Krajan, Desa Patemon, Kecamatan Jatibanteng, Kabupaten Situbondo, akibat banjir baru-baru ini, mengundang kepedulian berbagai pihak.

Pada Selasa (11/2/2025) pukul 10.30 WIB, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Lora Abdullah Fathin bersama anggota DPRD Situbondo dari Fraksi PPP, H. Muhammad Hasan Illiyin atau Cak Yiyin, turun langsung menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak.

Kegiatan ini diprakarsai oleh Lora Abdullah Fathin dari BAZNAS Situbondo dan didukung penuh oleh Cak Yiyin yang juga merupakan anggota Komisi 1 DPRD Situbondo.

Baca Juga :  Baznas Kota Probolinggo Wujudkan Mimpi Warga, 30 Rumah Tidak Layak Huni Berubah Jadi Hunian Nyaman

Bantuan berupa paket sembako diserahkan langsung kepada masyarakat yang mengalami dampak paling parah akibat longsor.

Lora Abdullah Fathin menyampaikan bahwa aksi kemanusiaan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga yang mengalami kesulitan akibat bencana alam.

“Kami bersama Cak Yiyin berharap bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak. Semoga kondisi segera membaik dan masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” ujarnya.

Baca Juga :  Tiga Kali Beraksi, Polres Situbondo Tangkap Pencuri Kulkas Asal Jangkar

Sementara itu, Cak Yiyin menegaskan pentingnya solidaritas dan gotong royong dalam menghadapi bencana.

“Sebagai wakil rakyat, kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang terkena dampak mendapatkan perhatian dan bantuan yang layak. Kami juga akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk langkah-langkah pemulihan pasca-bencana,” kata Cak Yiyin.

Masyarakat setempat menyambut baik bantuan yang diberikan. Slamin, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian dari BAZNAS Situbondo serta Cak Yiyin. Dengan adanya dukungan ini, diharapkan masyarakat terdampak dapat segera bangkit dan menjalani kehidupan dengan lebih baik.

Baca Juga :  Nelayan Situbondo Ditemukan Meninggal Dunia Setelah Hilang Sehari di Pantai Pathek

“Alhamdulillah dapat bantuan sembako, ini sangat membantu bagi kami karena daerah kami terjadi longsor sehingga desa kami terisolasi disebabkan jalan tidak bisa dilalui dengan baik” ujar Slamin.

Aksi kemanusiaan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara lembaga sosial dan perwakilan rakyat dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam situasi darurat seperti bencana alam.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Teror Begal di Siang Bolong: Warga Probolinggo Diserang Brutal Saat Berkendara
Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo
Pelaku Pembunuhan di Banyuanyar Ternyata Suami Sah, Motif Cemburu Jadi Pemicu
Pelarian Berakhir di Pulau Dewata: Misteri Pembunuhan di Banyuanyar Probolinggo Mulai Terkuak
Aksi Curanmor Hanya Hitungan Detik Gegerkan Kraksaan, Pelaku Beraksi di Siang Bolong
Selidiki Harga Pupuk Subsidi, PI Diam-diam Datangi Kios di Besuk Probolinggo
Kejari Probolinggo Musnahkan Barang Bukti 109 Perkara, Narkoba Masih Mendominasi
Panja Rapat Tertutup Bahas Rekomendasi Masalah Pupuk Subsidi dengan Pimpinan DPRD

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:57 WIB

Teror Begal di Siang Bolong: Warga Probolinggo Diserang Brutal Saat Berkendara

Jumat, 18 April 2025 - 09:13 WIB

Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo

Kamis, 17 April 2025 - 13:50 WIB

Pelaku Pembunuhan di Banyuanyar Ternyata Suami Sah, Motif Cemburu Jadi Pemicu

Kamis, 17 April 2025 - 12:55 WIB

Pelarian Berakhir di Pulau Dewata: Misteri Pembunuhan di Banyuanyar Probolinggo Mulai Terkuak

Rabu, 16 April 2025 - 20:51 WIB

Selidiki Harga Pupuk Subsidi, PI Diam-diam Datangi Kios di Besuk Probolinggo

Berita Terbaru

Jajaran Polres Probolinggo di bawah komando AKBP Wisnu Wardana telah menempatkan personel di sembilan titik gereja.

Berita Probolinggo

Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo

Jumat, 18 Apr 2025 - 09:13 WIB