Lahan Tebu di Kediri Terbakar, Petugas dan Warga Berjibaku Padamkan Api

- Penulis Berita

Jumat, 9 Agustus 2024 - 12:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kediri – Sebuah kebakaran terjadi di lahan tebu milik Hariyono yang berlokasi di Jalan Teratai, RT 20 RW 03, Kelurahan Ngampel, Kecamatan Mojoroto, pada Kamis (8/8/2024) malam.

Kebakaran yang mengancam lahan pertanian tersebut segera dilaporkan ke Unit Binmas Polsek Mojoroto oleh warga sekitar.

Mendapat laporan tersebut, Bhabinkamtibmas Aipda Soleh bersama anggota piket Polsek Mojoroto dan anggota piket Sabhara Polres Kediri Kota segera menuju tempat kejadian untuk menangani situasi tersebut.

Baca Juga :  Kandang Ayam Terbakar di Tulungagung, Puluhan Ribu Ekor Lenyap

Setibanya di lokasi, tim langsung bekerja sama dengan warga setempat untuk memadamkan api yang terus menjalar di lahan tebu.

Untuk mempercepat proses pemadaman, dua unit pemadam kebakaran (DAMKAR) dikerahkan ke lokasi. Warga sekitar juga turut serta membantu memadamkan titik api yang mengancam area pertanian dan permukiman di sekitar lokasi kebakaran.

Baca Juga :  Askab PSSI Kediri Kirim Persedikab dan Al-Fath ke Piala Soeratin Jawa Timur

Berkat kerja sama yang cepat dan terorganisir antara petugas dan warga, kebakaran berhasil dikendalikan dalam waktu singkat.

“Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan api dapat dipadamkan tanpa menimbulkan kerugian lebih lanjut,” ujar Kapolsek Mojoroto, Kompol Mukhlason, dalam keterangannya.

Kapolsek mengapresiasi tindakan sigap dari semua pihak yang terlibat dalam penanganan kebakaran ini, yang berhasil mencegah terjadinya kerugian lebih besar.

Baca Juga :  Warung Makan di Probolinggo Terbakar, Diduga Akibat Percikan Api dari Korek

Petugas juga mengingatkan warga setempat untuk lebih berhati-hati dalam menjaga lingkungan, terutama saat musim kemarau, guna menghindari kejadian serupa.

“Kami mengimbau warga untuk selalu waspada dan segera melaporkan jika melihat potensi kebakaran atau kejadian serupa,” tambah Kapolsek.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Teror Begal di Siang Bolong: Warga Probolinggo Diserang Brutal Saat Berkendara
Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo
Pelaku Pembunuhan di Banyuanyar Ternyata Suami Sah, Motif Cemburu Jadi Pemicu
Pelarian Berakhir di Pulau Dewata: Misteri Pembunuhan di Banyuanyar Probolinggo Mulai Terkuak
Aksi Curanmor Hanya Hitungan Detik Gegerkan Kraksaan, Pelaku Beraksi di Siang Bolong
Selidiki Harga Pupuk Subsidi, PI Diam-diam Datangi Kios di Besuk Probolinggo
Kejari Probolinggo Musnahkan Barang Bukti 109 Perkara, Narkoba Masih Mendominasi
Panja Rapat Tertutup Bahas Rekomendasi Masalah Pupuk Subsidi dengan Pimpinan DPRD

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:57 WIB

Teror Begal di Siang Bolong: Warga Probolinggo Diserang Brutal Saat Berkendara

Jumat, 18 April 2025 - 09:13 WIB

Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo

Kamis, 17 April 2025 - 13:50 WIB

Pelaku Pembunuhan di Banyuanyar Ternyata Suami Sah, Motif Cemburu Jadi Pemicu

Kamis, 17 April 2025 - 12:55 WIB

Pelarian Berakhir di Pulau Dewata: Misteri Pembunuhan di Banyuanyar Probolinggo Mulai Terkuak

Rabu, 16 April 2025 - 20:51 WIB

Selidiki Harga Pupuk Subsidi, PI Diam-diam Datangi Kios di Besuk Probolinggo

Berita Terbaru

Jajaran Polres Probolinggo di bawah komando AKBP Wisnu Wardana telah menempatkan personel di sembilan titik gereja.

Berita Probolinggo

Polisi, TNI, dan Jemaat Bersatu Jaga Kedamaian Paskah di Probolinggo

Jumat, 18 Apr 2025 - 09:13 WIB