Probolinggo – Tim pemenangan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo, Gus Haris dan Ra Fahmi resmi terbentuk untuk Pilkada 2024. Pasangan ini ditarget mendapat 85 persen suara.
Struktur tim pemenangan Gus Haris dan Ra Fahmi diisi dari berbagai partai koalisi yang telah resmi mendukung pasangan ini.
Dewan Pengarah Tim Pemenangan Oka Mahendra Jati kusima, mengatakan bahwa Ketua Tim Pemanagan adalah Habib Mahdi, selaku Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemudian Sekertaris Intan Cahya Kurniasari, selaku caleg terpilih dari paratai Golkar dan Dewi Azizah Caleg Terpilih dari partai PKB.
“Komposisi struktur tim pemenangan ini dari seluruh partai koalisi yang terlah mendukung Gus Haris dan Ra Fahmi,” jelas Oka usai rapat Konsolidasi di Pesantren Zainul Hasan Genggong, Senin (5/8/2024).
Oka menjelaskan, pihaknya akan terus mempersiapkan dan mematangkan tim pemenangan sebelum pendaftaran ke KPU. Termasuk mempersiapkan posko pemenangan di sejumlah wilayah Kabupaten Probolinggo.
“Pembentukan tim pemenangan di tingkat kecamatan dan desa, termasuk juga relawan akan kami persiapkan,” ungkapnya.
Selain dari parpol koalisi, lanjut politisi Golkar ini, tim pemenagan juga akan diisi oleh beberapa unsur lain dari luar partai. Seperti unsur NJO, profesional, dan relawan dari masyarakat itu sendiri.
“Yang jelas nanti dari tim Pemenagan ini yang akan kami dafatarkan secara resmi ke KPU,” ujarnya.
Terkait dengan target suara, Oka menyebut bahwa pasangan Gus Haris dan Ra Fahmi berada pada angka 85 persen untuk kemenangan dari berbagai survey.
“Dari tren survey, baik dari internal maupun eksternal pasangan Gus Haris dan Ra Fahmi di posisi 85 Persen,” bebernya.
Sebagai informasi, Rapat konsolidasi ini diikuti oleh lima Paprol pengusung, dan sejumlah parpol non parlemen yang juga mendukung pasangan Gus Haris dan Ra Fahmi di Pilkada Probolinggo 2024.