Calon Wakil Bupati Kediri Nomor 2 Kampanye di Desa, Bertemu Kelompok Tani

- Kontributor

Kamis, 10 Oktober 2024 - 16:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kediri – Calon Wakil Bupati Kediri nomor urut 2, Dewi Mariya Ulfa, melanjutkan kampanye dengan menyapa masyarakat di Desa Banggle dan Mangunrejo, Kecamatan Ngadiluwih, pada Kamis siang (10/10/2024). Turut mendampingi dua anggota DPRD Kabupaten Kediri dari PDIP, Mahfyra Shalsabella Hamyda dan Dwiningsih Desiani.

Dalam kesempatan tersebut, Dewi Mariya Ulfa melakukan kampanye dialogis kelompok tani dan ibu-ibu. Pasangan Cabup Hanindhito Himawan Pramana itu menekankan pentingnya penataan masa depan generasi muda dan kesejahteraan masyarakat, terutama di bidang pendidikan dan pertanian.

“Masa depan harus “Ditoto” (di tata). Pendidikan menjadi fokus utama agar warga Kabupaten Kediri tidak ada yang buta aksara. Kami telah memberikan bantuan GNOTA (Gerakan Nasional Orang Tua Asuh) untuk anak-anak yang membutuhkan. Jika terpilih kami akan melanjutkan program tersebut” ujarnya.

Tak hanya pendidikan, Dewi juga menyoroti kesejahteraan guru madin (madrasah diniyah). “Saat ini, ada 8.700 guru madin yang telah menerima bisyaroh. Kami akan berupaya agar seluruh guru madin yang jumlahnya mencapai 17 ribu orang bisa mendapatkan bisyaroh,” tambahnya.

Di desa Banggle dirinya mendapat keluhan soal ketersediaan pupuk subsidi untuk para petani, Dewi Mariya Ulfa menyampaikan bahwa selama ini juga telah mencoba mencukupi kebutuhan pupuk namun tetap saja kurang.

“Kami akan terus berupaya memenuhi kebutuhan pupuk, karena petani adalah tulang punggung perekonomian Kabupaten Kediri,” tegasnya.

Baca Juga :  Tren Penurunan Partisipasi Pemilih di Pilkada Probolinggo Hantui KPU
Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polres Kediri Tangkap Tiga Pelaku Judi Online, Warga Diminta Aktif Melapor
Gus Haris Janji Berikan Rp100 Juta Setiap Tahun ke Desa Jika Jadi Bupati Probolinggo
Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI
Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan
Gus Haris-Ra Fahmi Menang 73,5 Persen di Hasil Survei LSI
Debat Pamungkas Pilkada Probolinggo: Wadah Penentu Pilihan Masyarakat
Pemprov Jatim dan Polres Probolinggo Dorong Literasi Digital untuk Pilkada 2024 yang Sehat
Askab PSSI Kediri Kirim Persedikab dan Al-Fath ke Piala Soeratin Jawa Timur

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 23:16 WIB

Polres Kediri Tangkap Tiga Pelaku Judi Online, Warga Diminta Aktif Melapor

Senin, 18 November 2024 - 12:51 WIB

Gus Haris Janji Berikan Rp100 Juta Setiap Tahun ke Desa Jika Jadi Bupati Probolinggo

Minggu, 17 November 2024 - 22:35 WIB

Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI

Minggu, 17 November 2024 - 22:13 WIB

Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan

Minggu, 17 November 2024 - 17:00 WIB

Gus Haris-Ra Fahmi Menang 73,5 Persen di Hasil Survei LSI

Berita Terbaru

Berita Probolinggo

Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI

Minggu, 17 Nov 2024 - 22:35 WIB

Berita Probolinggo

Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan

Minggu, 17 Nov 2024 - 22:13 WIB

Berita Probolinggo

Gus Haris-Ra Fahmi Menang 73,5 Persen di Hasil Survei LSI

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:00 WIB