Breaking News! Pemuda Asal Krucil Meninggal Diduga Terkena Tembakan Saat Berburu

- Kontributor

Kamis, 4 Juli 2024 - 20:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemuda meninggal diduga terkena tembakan saat berburu.

Pemuda meninggal diduga terkena tembakan saat berburu.

Probolinggo – Seorang pemuda di Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo, meninggal dunia diduga terkena tembakan saat berburu bersama rekannya, Kamis (4/7/2024).

Korban seorang pemuda ini bernama Yusup (23), alamat Dusun Sumber Jambe RT/12 RW/09 Desa Betek, Kecamatan Krucil.

Dari Informasi yang berhasil dihimpun, sebelum meninggal korban masih sempat dibawa ke Puskesmas Condong untuk dilakukan perawatan medis.

Dari sana kemudian hendak di rujuk ke RSUD Waluyo Jati Kraksaan, namun setelah masuk IGD korban telah dinyatakan meninggal. Korban kemudian di bawa ke kamar mayat rumah sakit setempat.

Pantauan Nuansa Jatim di kamar mayat RSUD Waluyo Jati, keluarga korban telah ada di sana. Ibu kandung korban menangis histeris meminta anaknya segera dibawa pulang.

Baca Juga :  Modus Cek APAR, Petugas Damkar Palsu di Probolinggo Tipu Tempat Makan

Permintaan ibu kandung korban ini dikarenakan orang yang diduga menembak anaknya sudah mengaku sehingga tak perlu lagi dilakukan visum.

Kepala Kamar Mayat RSUD Waluyo Jati Kraksaan, Mujiono membenarkan bahwa pihaknya menerima jenazah seorang pria yang diduga mengalami luka akibat tembakan di bagain dahi.

“Kondisi luka jenazah ada di dahi bagian depan. Keluarga dari korban, yaitu istri, ayah dan ibu kandung, serta keluarga lainnya menolak untuk dilakukan visum luar ataupun autopsi,” kata Mujiono.

Baca Juga :  Alasan Konferwil GP Ansor Jatim Pindah ke Pesantren Zainul Hasan Genggong

Peristiwa ini kini ditangani pihak kepolisian setempat, Tim Inafis Polres Probolinggo telah datang ke kamar mayat guna memeriksa jenazah. Namun, hingga berita ini dinaikkan belum ada keterangan resmi kronologi peristiwa tersebut.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mahasiswa Probolinggo Tegaskan Komitmen Perangi Politik Uang
Polres Kediri Tangkap Tiga Pelaku Judi Online, Warga Diminta Aktif Melapor
Gus Haris Janji Berikan Rp100 Juta Setiap Tahun ke Desa Jika Jadi Bupati Probolinggo
Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI
Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan
Gus Haris-Ra Fahmi Menang 73,5 Persen di Hasil Survei LSI
Debat Pamungkas Pilkada Probolinggo: Wadah Penentu Pilihan Masyarakat
Pemprov Jatim dan Polres Probolinggo Dorong Literasi Digital untuk Pilkada 2024 yang Sehat

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 22:11 WIB

Mahasiswa Probolinggo Tegaskan Komitmen Perangi Politik Uang

Selasa, 19 November 2024 - 23:16 WIB

Polres Kediri Tangkap Tiga Pelaku Judi Online, Warga Diminta Aktif Melapor

Senin, 18 November 2024 - 12:51 WIB

Gus Haris Janji Berikan Rp100 Juta Setiap Tahun ke Desa Jika Jadi Bupati Probolinggo

Minggu, 17 November 2024 - 22:35 WIB

Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI

Minggu, 17 November 2024 - 22:13 WIB

Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan

Berita Terbaru

Berita Probolinggo

Mahasiswa Probolinggo Tegaskan Komitmen Perangi Politik Uang

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:11 WIB

Berita Probolinggo

Gus Haris Unggul 73,5 Persen, Zulmi Soroti Hasil Survei LSI

Minggu, 17 Nov 2024 - 22:35 WIB

Berita Probolinggo

Soal Ekonomi Biru, Gus Haris Nilai Zulmi Kurang Menjawab Esensi Pertanyaan

Minggu, 17 Nov 2024 - 22:13 WIB