Semakin Kuat, Gus Haris dan Ra Fahmi Resmi Terima Rekom PPP

- Penulis Berita

Selasa, 16 Juli 2024 - 22:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Probolinggo – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara resmi memberikan rekomendasi kepada Gus dr. Muhammad Haris dan Lora Fahmi AHZ untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Probolinggo 2024.

Partai berlogo Ka’bah ini menyerahkan rekomendasi tersebut di Brani Kulon, Kecamatan Maron, pada Selasa (16/7/2024) malam.

Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Habib Mahdi, menyerahkan langsung rekomendasi tersebut kepada Gus Haris dan Ra Fahmi. Sebelum penyerahan, Gus Haris dan Ra Fahmi bersama Habib Salim Salim Quraiys dan sejumlah elit partai koalisi melakukan ziarah ke maqbarah Habib Husein bin Hadi Al Hamid.

Baca Juga :  Kaca Pecah, Bus MTrans Dikroyok Pembalap Liar di Jalur Pantura Probolinggo

Habib Mahdi menegaskan bahwa dukungan PPP kepada pasangan Gus Haris dan Ra Fahmi merupakan bukti komitmen partai dalam mendukung pemimpin yang diyakini mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Probolinggo.

“Kami percaya pasangan ini memiliki kapabilitas dan komitmen kuat untuk membawa perubahan yang dibutuhkan Kabupaten Probolinggo,” kata Habib Mahdi.

Dengan tambahan dukungan dari PPP, kini pasangan Gus Haris dan Lora Fahmi didukung oleh empat partai, yaitu PKS, PKB, Gerindra, dan PPP.

Baca Juga :  Bawaslu Kota Kediri Deklarasi Tolak Politik Uang, Hoaks, dan Isu SARA

Selain itu, mereka juga mendapat dukungan penuh dari koalisi partai non-parlemen, yang semakin memperkuat posisi mereka dalam kontestasi politik lokal yang akan berlangsung di akhir tahun ini.

Habib Mahdi, yang juga dikenal sebagai Pengasuh Pesantren Ahlussunnah Waljamaah Brani, menambah kekuatan politik pasangan ini.

Gus Haris mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dari PPP dan berjanji akan bekerja keras untuk memenuhi harapan masyarakat Kabupaten Probolinggo.

Baca Juga :  Audiensi LIRA dan Pemkab Probolinggo Sepakati Pemberantasan Mafia Pupuk

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan PPP. Dukungan ini memberi kami semangat tambahan untuk berjuang demi kemajuan daerah kita,” kata Gus Haris.

Lora Fahmi menambahkan bahwa dukungan dari PPP sangat berarti dan dirinya berkomitmen untuk merangkul seluruh elemen masyarakat demi mewujudkan visi dan misi bersama.

“Dengan kerja sama yang kuat, kami yakin bisa membangun Kabupaten Probolinggo yang lebih baik dan sejahtera,” jelasnya.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Probolinggo Geram, Draf RPJMD Diduga Plagiat dari Daerah Lain
Kepala OPD Pemkab Probolinggo Banyak Absen saat Pembahasan LKPJ di DPRD
Gus Nawa Gerindra Sebut Pesta Miras di Kraksaan Sudah Keterlaluan
Ngantor di Kecamatan, Bupati Probolinggo Langsung Luncurkan Program “Si Inem” untuk Permudah Layanan Adminduk
Begal Kembali Beraksi di Probolinggo, Honda Vario Milik Karyawati Dirampas
Video Sekelompok Orang Pesta Miras di Gelora Merdeka Kraksaan, Publik Resah
Masih Sempat Gauli Istri di Hotel, Didik Kemudian Habisi Nyawanya di Jalan Sepi
Persiapan Haji Probolinggo: Dari Remaja hingga Centenarian, 821 Jemaah Mulai Ikuti Manasik

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 17:36 WIB

DPRD Kabupaten Probolinggo Geram, Draf RPJMD Diduga Plagiat dari Daerah Lain

Rabu, 23 April 2025 - 11:09 WIB

Kepala OPD Pemkab Probolinggo Banyak Absen saat Pembahasan LKPJ di DPRD

Selasa, 22 April 2025 - 20:00 WIB

Gus Nawa Gerindra Sebut Pesta Miras di Kraksaan Sudah Keterlaluan

Selasa, 22 April 2025 - 17:41 WIB

Ngantor di Kecamatan, Bupati Probolinggo Langsung Luncurkan Program “Si Inem” untuk Permudah Layanan Adminduk

Senin, 21 April 2025 - 22:16 WIB

Begal Kembali Beraksi di Probolinggo, Honda Vario Milik Karyawati Dirampas

Berita Terbaru