Dokter Spesialis Paru RSUD Waluyo Jati Dijambret

- Penulis Berita

Kamis, 3 Oktober 2024 - 22:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Probolinggo, NuansaJatim – Dokter spesialis RSUD Waluyo Jati Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, jadi korban jambret. Pada Rabu (2/10/2024) sekitar pukul 13.16 WIB. Aksi pelaku sempat terekam CCTV dan viral di media sosial.

Dari informasi yang didapat Nuansajatim, korban diketahui bernama dr. Fauzijah Sri Rahmawati, Sp.P. Dokter Spesialis Paru yang bekerja di RSUD Waluyo Jati.

Dalam rekaman CCTV berdurasi 25 detik yang diterima WartaBromo, nampak dokter Fauzijah berjalan seorang diri di siang hari. Lokasinya berada di Jalan Argopuro, atau sebelah timur RSUD Waluyo Jati Kraksaan.

Baca Juga :  UNZAH Fasilitasi Pembinaan Para Takmir Masjid di Probolinggo

Kemudian nampak seorang pria mengendarai motor matik, berjalan searah dengan korban. Lalu tiba-tiba, pria tadi menarik tas yang dibawa sang dokter. Hingga terjadi tarik menarik.

Rupanya, dokter di rumah sakit plat merah itu, berusaha sekuat tenaga mempertahankan tas tersebut. Tapi imbasnya, ia malah jatuh terpelanting ke selokan di sisi jalan.

Baca Juga :  Polres Probolinggo dan BPBD Evakuasi Warga dan Bagikan Sahur di Tengah Banjir Krejengan

Pelaku gagal menjambret tas milik,korban karena adanya perlawanan tersebut. Namun korban mengalami luka-luka.

Kanit Reskrim Polsek Kraksaan, Iptu Setyo DJ membenarkan kejadian itu. “Betul peristiwa kemarin. Begitu ada info tersebut kami segera cek lokasi,” katanya, melalui sambungan seluler, Kamis (3/10/2024).

Namun sampai saat ini, korban disebut belum laporan polisi. “Bahkan kami sudah mendatangi rumah sakit maupun kediaman korban, namun yang bersangkutan tidak ada,” ujar Setyo.

Baca Juga :  Polres Probolinggo Kota Bentuk Tim Siber Khusus untuk Pilkada 2024

“Benar, beliau salah satu dokter di rumah sakit Waluyo Jati,” ujar Kepala Bidang Pelayanan Penunjang RSUD Waluyo Jati, Sugianto, saat dikonfirmasi terpisah.

Namun Sugianto enggan menjelaskan, bagaimana kondisi dokter Fauzijah pasca mengalami insiden tersebut.

Atas insiden tersebut, polisi menghimbau masyarakat untuk lebih hati-hati dan waspada. Terutama ketika melewati jalanan sepi.

Masyarakat juga dihimbau untuk tidak menggunakan perhiasan mencolok ketika keluar rumah. Sehingga meminimalisir pemicu tindak pidana jambret atau perampokan.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan
Bapelitbangda Probolinggo Janji Revisi Total RPJMD 2025–2029, Gandeng TP2D dan Pegang Teguh Semangat Probolinggo SAE
Nilai Transaksi Bandar Narkoba Jaringan Madura di Probolinggo Hampir Sentuh Rp1 Miliar Per Kilogram Sabu
Bandar Narkoba Jaringan Madura Diringkus Polisi di Probolinggo, Sebulan Edarkan 2 Kilogram Sabu
Pasutri Pelaku Curanmor di Probolinggo Ditangkap, Pernah Beraksi di Leces dan Kraksaan
Pesta Miras di Kraksaan Diduga Libatkan Oknum Kontraktor, DPRD Minta Sanksi Tegas
Kapolres Baru Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Sambangi Kejari dan PN Probolinggo
Respon Cepat Polres Probolinggo: Bentuk Unit Khusus Cegah Aksi Begal

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 13:52 WIB

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan

Sabtu, 26 April 2025 - 13:39 WIB

Bapelitbangda Probolinggo Janji Revisi Total RPJMD 2025–2029, Gandeng TP2D dan Pegang Teguh Semangat Probolinggo SAE

Jumat, 25 April 2025 - 17:39 WIB

Nilai Transaksi Bandar Narkoba Jaringan Madura di Probolinggo Hampir Sentuh Rp1 Miliar Per Kilogram Sabu

Jumat, 25 April 2025 - 16:42 WIB

Bandar Narkoba Jaringan Madura Diringkus Polisi di Probolinggo, Sebulan Edarkan 2 Kilogram Sabu

Jumat, 25 April 2025 - 15:33 WIB

Pasutri Pelaku Curanmor di Probolinggo Ditangkap, Pernah Beraksi di Leces dan Kraksaan

Berita Terbaru

Seorang wanita paruh baya, Siti Romlah (50), menjadi korban pembacokan brutal oleh mantan suaminya sendiri.

Hukum dan Kriminal

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan

Sabtu, 26 Apr 2025 - 13:52 WIB