8 Pikap Penuh Sampah Terkumpul di Bromo Pasca Kasada

- Penulis Berita

Minggu, 23 Juni 2024 - 22:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Probolinggo – Pasca Yadnya Kasada, sejumlah relawan bergerak bersih – bersih kawasan wisata Bromo. Sedikitnya 8 unit mobil pikap penuh dengan sampah terkumpul pada hari pertama kegiatan tersebut.

Sampah-sampah tersebut, yang sudah dikemas rapi dalam kantong plastik, diambil dari berbagai lokasi strategis di sekitar Gunung Bromo. Sampah yang terkumpul kemudian dibuang ke tempat pembuangan akhir.

Proses pembersihan ini dilakukan secara manual melalui gotong-royong antara warga Tengger dan berbagai elemen yang peduli terhadap lingkungan Bromo Di antanya relawan dari Forum Sahabat Gunung, TNI, Polri, TNBTS, serta warga Tengger.

Baca Juga :  Libur Panjang, Gunung Bromo “Game Over”: Kemacetan Parah dan Sistem Tiket Jadi Sorotan

Para relawan bekerja keras mengumpulkan sampah yang berserakan di kawasan laut pasir hingga ke bibir kawah bagian dalam Bromo.

“Kami menyisir dari Cemoro Lawang, melewati tujuh punden, tangga menuju kawah, hingga area sekitar bibir kawah Bromo,” jelas Onggat Gebze, seorang relawan dari Forum Sahabat Gunung pada Minggu (23/06/2024).

Selama perayaan Yadnya Kasada, masyarakat setempat melemparkan sesaji ke kawah Bromo, yang kemudian dikumpulkan oleh sekelompok warga yang dikenal sebagai ‘marit’.

Baca Juga :  Dalam Semalam Dua Honda Verza Raib di Guyangan Probolinggo

Namun, sebagian sesaji dan pembungkusnya sering kali menjadi sampah yang mencemari kawasan tersebut.

Untuk memastikan kebersihan kawasan, para relawan menyisir hingga ke bibir kawah, mengumpulkan semua jenis sampah, baik plastik maupun organik.

“Meskipun kami belum dapat memastikan berat total sampah yang dikumpulkan, yang jelas delapan unit pick-up penuh semua,” tambah pria yang akrab disapa Cak Untung.

Septi Eka Wardhani, Kabag TU BB TNBTS, menyatakan bahwa kawasan Bromo ditutup selama dua hari setelah Yadnya Kasada untuk pembersihan. Penutupan dilakukan pada Minggu – Senin (23 – 24 Juni).

Baca Juga :  Warga Probolinggo Bertaruh Nyawa di Atas Perahu Getek, Menanti Jembatan Pengganti

“Setelah itu kawasan akan dibuka kembali untuk aktivitas wisata,” jelasnya. Ini bertujuan untuk memulihkan ekosistem dan memastikan kawasan tetap bersih.

Kegiatan bebersih ini juga berfungsi sebagai pengingat bagi wisatawan agar tidak sembarangan membuang sampah dan menjaga kebersihan kawasan.

Bromo merupakan kawasan konservasi yang bernilai estetika tinggi dan memiliki keindahan yang diakui secara internasional.

Follow WhatsApp Channel nuansajatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan
Bapelitbangda Probolinggo Janji Revisi Total RPJMD 2025–2029, Gandeng TP2D dan Pegang Teguh Semangat Probolinggo SAE
Nilai Transaksi Bandar Narkoba Jaringan Madura di Probolinggo Hampir Sentuh Rp1 Miliar Per Kilogram Sabu
Bandar Narkoba Jaringan Madura Diringkus Polisi di Probolinggo, Sebulan Edarkan 2 Kilogram Sabu
Pasutri Pelaku Curanmor di Probolinggo Ditangkap, Pernah Beraksi di Leces dan Kraksaan
Pesta Miras di Kraksaan Diduga Libatkan Oknum Kontraktor, DPRD Minta Sanksi Tegas
Kapolres Baru Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Sambangi Kejari dan PN Probolinggo
Respon Cepat Polres Probolinggo: Bentuk Unit Khusus Cegah Aksi Begal

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 13:52 WIB

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan

Sabtu, 26 April 2025 - 13:39 WIB

Bapelitbangda Probolinggo Janji Revisi Total RPJMD 2025–2029, Gandeng TP2D dan Pegang Teguh Semangat Probolinggo SAE

Jumat, 25 April 2025 - 17:39 WIB

Nilai Transaksi Bandar Narkoba Jaringan Madura di Probolinggo Hampir Sentuh Rp1 Miliar Per Kilogram Sabu

Jumat, 25 April 2025 - 16:42 WIB

Bandar Narkoba Jaringan Madura Diringkus Polisi di Probolinggo, Sebulan Edarkan 2 Kilogram Sabu

Jumat, 25 April 2025 - 15:33 WIB

Pasutri Pelaku Curanmor di Probolinggo Ditangkap, Pernah Beraksi di Leces dan Kraksaan

Berita Terbaru

Seorang wanita paruh baya, Siti Romlah (50), menjadi korban pembacokan brutal oleh mantan suaminya sendiri.

Hukum dan Kriminal

Wanita Paruh Baya di Pasuruan Dibacok Mantan Suaminya Depan Kontrakan

Sabtu, 26 Apr 2025 - 13:52 WIB